6 Ide Mengisi Libur Lebaran

Lebaran sebentar lagi. Umumnya perusahaan memberikan libur resmi ditambah cuti bersama. Alhasil, libur lebaran tahun ini bisa mencapai 9 hari, karena sudah plus libur akhir pekan.

Dengan masa liburan selama itu, ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan bersama keluarga, meski kamu tak merayakan Lebaran. Ini 6 ide yang bisa kamu coba:

1. Mudik
Mudik alias pulang kampung tak hanya milik mereka yang merayakan Idul Fitri lho. Kamu yang tak merayakannya pun bisa ikut meramaikan mudik, kalau mau. Hanya saja siapkan mental menghadapi kemacetan lalu lintas jika mudik dengan kendaraan pribadi atau bus, ke arah Jawa Tengah dan Timur atau ke Pulau Sumatera. Lebih baik jika kamu mudik naik transportasi publik seperti pesawat udara atau kereta api, tapi dengan catatan belilah tiket jauh-jauh hari jika tak ingin kehabisan.

2. Rekreasi di Jakarta dan sekitarnya
Biasanya lalu lintas di Jakarta tak seramai hari kerja. Ada banyak tempat rekreasi yang bisa kamu kunjungi, mulai dari yang murah seperti Taman Margasatwa Ragunan sampai yang membutuhkan uang ratusan ribu rupiah sekali masuk per orangnya, seperti di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jungleland, dan sebagainya. Tapi waspada juga, seringkali lalu lintas dari dan ke tempat rekreasi itu ramai bukan main.

3. Berkemah dengan keluarga
Kegiatan yang berhubungan dengan alam ini makin banyak diminati. Ada banyak lokasi camping ground yang bisa dipilih. Mulai dari yang menyediakan semua perlengkapan (kamu tinggal bawa badan dan duit), atau kamu mau bawa perlengkapan sendiri. Tipsnya, carilah tempat berkemah yang lokasinya tak terlalu ekstrem untuk anak-anak, seandainya kamu memiliki anak kecil. (Lebih lengkap soal berkemah ini, baca: Tips Berkemah dengan Keluarga)

4. Beberes rumah
Tak ada salahnya mengisi waktu liburan di rumah dengan seluruh anggota keluarga. Ayah bisa mengajak anak-anak membereskan rumah, seperti mengecat tembok, memperbaiki atap, menata taman, dan sebagainya. Sementara bunda bisa mempersiapkan camilan dan minuman yang enak-enak. Ini bisa jadi quality time untuk keluarga, kalau kamu dan keluarga sulit punya waktu bareng pada hari kerja.

5. Rekreasi di rumah
Di rumah, waktu libur bisa diisi kegiatan-kegiatan yang bikin segar dan menghadirkan suasana bahagia. Misalnya berolah raga bersama. Bisa juga mengisi waktu dengan memainkan board games seperti Ludo, Ular Tangga, Catur, dan sebagainya. Atau bermain kartu. Bisa juga bernyanyi dan bermain musik bersama.

6. Bikin rekreasi dadakan dengan komunitasmu
Mengadakan acara rekreasi dadakan dengan komunitasmu, misalnya dengan jemaat gereja, itu seru juga. Kamu bisa melemparkan usul (misalnya di grup chatting atau selepas ibadah minggu) dan lihat siapa yang antusias dan berangkatlah. Seringkali yang dadakan seperti ini malah lebih seru dan banyak yang ikut ketimbang direncanakan jauh-jauh hari.

Ini hanya enam contoh dari sekian banyak kegiatan yang sebetulnya bisa kamu lakukan pada masa libur lebaran ini, dan itu tergantung seberapa kreatif kamu. Selamat berlibur ya!

Deddy Sinaga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *